Sumber foto: IMDB
Film tentang Dinosaurus Jurassic World memang sangat sukses di pasaran. Pastinya, ingatkah kamu dengan tokoh sentral Owen Grady? Ya, pemeran aslinya adalah aktor ganteng bernama Chris Pratt.
Aktor yang sudah menjadi langganan serial action ini ternyata punya deretan film lain, lho. Dijamin, film-film berikut bakal bikin kamu ketagihan menonton aktingnya. Penasaran dengan film apa saja? Lihat ini!
1. Guardians of the Galaxy (2014)
https://www.youtube.com/watch?v=2LIQ2-PZBC8
Guardians of the Galaxy merupakan film superhero yang dirilis pada tahun 2014. Film ini dibintangi oleh Chris Pratt, Zoe Saldana, Dave Bautista, Vin Diesel, dan Bradley Cooper, lho.
Dalam film ini, tentang seorang pria bernama Peter Quill yang melarikan diri setelah mencuri artefak. Tepatnya, dua puluh enam tahun kemudian, Quill mencuri bola misterius, dan diserang oleh pemberontak fanatik bernama Kree.
2. The Lego Movie (2014)
https://www.youtube.com/watch?v=layIMWcdgxg
The Lego Movie merupakan film dengan genre animasi-komedi. Film yang dirilis pada tahun 2014 ini didedikasikan untuk Kathleen Fleming, mantan direktur pengembangan hiburan untuk perusahaan Lego setelah kematiannya.
Selain Chris Pratt, film ini juga dibintangi oleh Will Ferrell, Elizabeth Banks, Will Arnett, Nick Offerman, Alison Brie, Charlie Day, Liam Neeson dan Morgan Freeman. Berlatar di alam semesta Lego, film ini bercerita tentang seorang penyihir yang mencoba melindungi senjata super yang disebut "Kragle".
3. Passengers (2016)
https://www.youtube.com/watch?v=7BWWWQzTpNU
Masih ingat dengan aktor Katniss Everdeen di film The Hunger Games? Nah, di film ini, Chris Pratt beradu akting dengan Jennifer Lawrence di film Passengers. Tak hanya kita berdua, film bergenre fiksi ilmiah-romantis 2016 ini juga dibintangi oleh Michael Sheen dan Laurence Fishburne.
Bercerita tentang sebuah pesawat luar angkasa yang membawa penumpang yang berhibernasi. Setelah itu, ada dua orang yang terbangun sembilan puluh tahun terlalu dini dari periode hibernasi yang diinduksi oleh pesawat luar angkasa.
4. The Kid (2019)
https://www.youtube.com/watch?v=6x-flHyP9I0
The Kid adalah film action yang dirilis pada 2019. Film ini dibintangi oleh Ethan Hawke, Dane DeHaan, Jake Schur, Leila George, Chris Pratt, Adam Baldwin, dan D'Onofrio.
Bercerita tentang The Kid yang mencoba menyelamatkan adiknya dari paman jahatnya. Nah, paman antagonis ini diperankan oleh Chris Pratt. Penasaran dengan apa yang terjadi?
5. Onward (2020)
https://www.youtube.com/watch?v=gn5QmllRCn4
Terakhir, di film terbaru, Chris Pratt mengisi suara untuk film animasi Onward. Selain Chris Pratt, film yang akan rilis pada tahun 2020 ini juga pernah di-dubbing oleh Tom Holland - yang berperan sebagai Spider-Man juga lho. Suara lain termasuk Julia Louis-Dreyfus dan Octavia Spencer.
Berlatar di dunia yang dihuni oleh makhluk gaib. Lalu, ada dua peri remaja yang berpetualang mencari jawaban. Mereka diberi nama Ian Lightfoot dan Barley Lightfoot. Pasti kalian penasaran sama aksi dari kedua super hero ini. Tonton saja sekarang juga!
Nah, dari kelima film Chris Pratt di atas, mana yang jadi favorit kamu? Selagi di rumah, penuhi dengan menonton film di atas ya!
8Tangkas | Situs Bolatangkas Online | Bola Tangkasnet | Agen Bolatangkas Slot
0 komentar:
Posting Komentar